Buku ini untuk
mendukung gagasan revolusi mental yang diusung oleh Presiden terpilih 2014-2019
Bapak Ir. Joko Widodo. Berikut kutipan
gagasan beliau:
REVOLUSI MENTAL
Korupsi menjadi
faktor utama yang membawa bangsa ini ke ambang kebangkrutan ekonomi di tahun
1998 sehingga Indonesia harus menerima suntikan dari Dana Moneter Internasional
(IMF) yang harus ditebus oleh bangsa ini dengan harga diri kita. Terlepas dari
sepak terjang dan kerja keras KPK mengejar koruptor, praktik korupsi sekarang
masih berlangsung, malah ada gejala semakin luas.
Perlu revolusi mental
Penggunaan
istilah ”revolusi” tidak berlebihan. Sebab, Indonesia memerlukan suatu
terobosan budaya politik untuk memberantas setuntas-tuntasnya segala
praktik-praktik yang buruk yang sudah terlalu lama dibiarkan tumbuh kembang
sejak zaman Orde Baru sampai sekarang. Revolusi mental beda dengan revolusi
fisik karena ia tidak memerlukan pertumpahan darah. Namun, usaha ini tetap
memerlukan dukungan moril dan spiritual serta komitmen dalam diri seorang pemimpin—dan
selayaknya setiap revolusi—diperlukan pengorbanan oleh masyarakat.
Dari mana kita mulai
Dari mana kita
harus memulai revolusi mental? Jawabannya dari masing-masing kita sendiri,
dimulai dengan lingkungan keluarga dan lingkungan tempat tinggal serta
lingkungan kerja dan kemudian meluas menjadi lingkungan kota dan lingkungan
negara.
Revolusi mental harus menjadi sebuah gerakan
nasional.
Usaha kita
bersama untuk mengubah nasib Indonesia menjadi bangsa yang benar-benar merdeka,
adil, dan makmur. Kita harus berani mengendalikan masa depan bangsa kita
sendiri dengan restu Allah SWT. Sebab, sesungguhnya Allah tidak mengubah nasib
suatu bangsa kecuali bangsa itu mengubah apa yang ada pada diri mereka.
JOKO WIDODO
(Sumber: Kompas cetak)
Buku ini bisa dipesan melalui penulis: Damar Uci <ucidamar@yahoo.co.id>
Popular Posts:
- Penerbitan buku indie/menerbitan buku sendiri dengan memakai jasa Self Publishing Service Halaman Moeka Publishing: Murah dan Mudah!
- Menerbitkan buku indie dengan cepat, bahkan ekspres!
- Menerbitkan buku indie dengan bebas biaya pracetak (layout, desain cover, ISBN)
- Jasa penyuntingan/editing naskah
- Jasa tata letak/layout naskah
- Jasa desain sampul/cover buku
- Jasa ilustrasi buku
- Cetak buku satuan/print on demand (POD)
- Cetak buku massal
- Jasa Penulisan Biografi
0 komentar:
Posting Komentar